25 Agu 2011

Brit Rock ala Black Star


Berawal dari skena musik indie di Jakarta yang sedang terasuki aliran Rock Britania yang sarat pengaruh band semacam Radiohead, Muse, atau Coldplay di awal era tahun 2000an. Sekelompok pemuda dari kawasan Lebak Bulus ini mulai merambah dari panggung ke panggung membawakan lagu-lagu dari band-band tersebut. Dengan formasi Emir (vokal), Alul (gitar), Yudi (gitar), Q-nos (bas), Ine (kibor), dan Roby (drum), mereka merakit musik Alternative Britania bernuansa gelap dengan warna suara dan gaya bernyanyi vokal yang unik ala Thom Yorke, frontman Radiohead.

Nama band ini adalah Black Star, sebuah nama yang membuat saya langsung berpikir bahwa band ini Radiohead banget (salah satu judul lagu Radiohead dari album The Bends: Black Star). Tapi setelah mendengar single mereka yang berjudul Someday, sekilas saya mendengar ada campuran unsur Brit Rock yang lain, Oasis. Hal ini sangat mencirikan bahwa Black Star konsisten di jalur Rock Britania. Bagi kalian yang mau mendengar single Black Star yang berjudul Someday, dapat langsung diunduh disini. Selamat menikmati suguhan Brit Rock ala Black Star!



Untuk info selengkapnya mengenai Black Star dapat mengikuti link di bawah ini:
www.blackstarid.com
myspace.com/blackstarduniabaru
reverbnation.com/blackstarduniabaru
facebook.com/blackstarduniabaru
twitter.com/justblackstar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar